Info Dan Tips Kesehatan, Pendidikan, Sosial, Alam Dan Ragam Lainnya

Friday, January 16, 2015

Tunda lantik Budi Gunawan, Jokowi sementara selamatkan Polri

Unknown

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengeluarkan Keputusan Presiden (Kepres) terkait pergantian Kapolri. Dalam Kepresnya, Wakapolri Komjen Badrodin Haiti ditugaskan menjadi pelaksana tugas (Plt) Kapolri menggantikan Jenderal Sutarman.
Politikus Demokrat, Didi Irawadi Syamsudin mengatakan langkah yang diambil Jokowi sudah tepat. Menurutnya, Jokowi menyelamatkan polri meski 'sementara'.

"Paling tidak menyelamatkan sementara," kata Didi dalam diskusi bertajuk 'Jokowi, Kok Gitu', Jakarta, Sabtu (17/1).

Selain itu, Didi mengapresiasi keputusan itu. Dia menambahkan saat ini bahwa Jokowi sudah mau mendengarkan tuntutan rakyat yakni untuk tidak melantik calon Kapolri Komjen, Budi Gunawan.

"Kami apresiasi," ujarnya.

Selain menurut dia, meski Jokowi ingin menciptakan pemerintahan yang bersih. Jokowi dinilai hampir melakukan kebijakan yang keliru.

"Dari awal presiden meminta data KPK terlihat ingin menciptakan pemerintahan bersih, tapi nyaris melakukan langkah keliru," lugas dia.